Saluton!
Hari ini kontri EN mau ajak kalian buat review sebuah lagu Esperanto sederhana. Lagu ini berjudul 'Jen' (inilah) yang dibawakan oleh sebuah band Esperanto bernama La Porkoj (Babi-babi). Kayak gimana sih lagunya? Yuk cekidot.
Lagu ini bercerita tentang dua orang yang saling bertolakbelakang sifatnya sehingga tidak bisa bersatu. Pembuat lirik menggambarkan dia dan pasangannya dengan benda2 yang berseberangan dan sangat jauh berbeda untuk menunjukkan seperti itulah mereka.
Lirik
Jen la suno, jen la luno.
Inilah matahari, inilah bulan.
Jen du malsamaj astroj.
Inilah dua benda langit yang berbeda.
Jen vikingo, jen urbano.
Inilah orang viking, inilah orang kota.
Jen la plej malsamaj homoj.
Inilah dua orang yang sangat berbeda.
Jen vi kaj mi, akvo kaj oleo. 2x
Inilah kau dan aku, air dan minyak. 2x
Jen mandrilo, jen ŝakalo.
Inilah monyet dukun, inilah jakal.
Jen du malsamaj bestoj.
Inilah dua hewan yang berbeda.
Jen kastelo, jen igluo.
Inilah kastil, inilah igloo.
Jen la plej malsamaj domoj.
Inilah rumah yang sangat berbeda.
Jen vi kaj mi, akvo kaj oleo. 2x
Inilah kau dan aku, air dan minyak. 2x
Jen pomsuko, jen veneno.
Inilah jus apel, inilah racun.
Jen malsamaj trinkaĵoj.
Inilah minuman yang berbeda.
Jen vi kaj mi, akvo kaj oleo.
Inilah kau dan aku, air dan minyak.
Gimana Keposters lagunya? Unik kan? Tunggu lagu2 unik berikutnya ya. Ĝis revido!
0 Comment to "Lagu Esperanto 1: Jen dari La Porkoj"
Posting Komentar